Senin, 26 Maret 2018

Prilly Latuconsina Enggan Main Film Horor Lagi

Prilly Latuconsina Enggan Main Film Horor Lagi


JAKARTA - Sukses memerankan karakter Risa Saraswati dalam film Danur dan Danur 2: Maddah, aktris Prilly Latuconsina rupanya mengaku tidak akan bermain dalam film horor lainnya.
Kekasih dari Maxime Bouttier ini justru ingin mencoba bermain film dengan genre yang berbeda. Prilly Latuconsina melanjutkan bahwa di usianya yang masih muda, ia tak ingin dicap sebagai bintang horor.
    "Enggak, justru aku enggak akan main film horor manapun selain Danur dan sekuelnya. Jadi selain Danur enggak. Aku habis ini mau syuting genre yang lain," ujar Prilly Latuconsina saat ditemui di Epicentrum XXI, Jakarta Selatan

    "Aku enggak mau dicap sebagai artis horor, aku masih muda, aku mau eksplor kemampuan akting aku di genre yang lain. Jadi di horor, aku akan setia untuk menjadi Risa dan setia di Danur. Sisanya aku akan ngambil genre apapun," tambahnya.
    Bagi Prilly Latuconsina, ia merasa tak pantas jika bermain dalam film horor lainnya, dikarenakan film Danur diangkat berdasarkan kisah nyata, dan dirinya memerankan tokoh dari kisah nyata pula.
    "Karena Danur itu kisah nyata, dan Risa itu tokoh yang nyata. Agak aneh saja kalau tiba-tiba aku meranin tokoh yang lain selain Risa. Karena Risanya tokohnya ada sampai sekarang," paparnya.
    "Dan you have no idea berapa banyak tawaran film horor yang datang setelah Danur, dan aku enggak ambil karena aku enggak mau ngasal ngambil film horor," tambah wanita berdarah Ambon itu.
    Wanita 21 tahun tersebut pun menyebutkan kalau film drama percintaan menjadi salah satu genre yang sangat ia ingin mainkan.
    "Drama sih, soalnya kemarin thriller sudah, kayaknya aku belum dapatin sesuatu yang drama banget. Mungkin drama percintaan," tutup Prilly Latuconsina.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    10 Pasangan Muda Sinetron & Film yang Paling Digandrungi Remaja

    Chemistry  yang dibangun oleh dua pemeran dalam sebuah film ataupun sinetron bergenre romantis memang menimbulkan efek baper bagi para peno...